Golongane Wong Kristen Kang Mardika: Misi Integral Kyai Sadrach dan Relevansinya Bagi Gereja Masa Kini

Penulis

  • Kristian Kusumawardana Sekolah Tinggi Teologi Bandung

DOI:

https://doi.org/10.61719/Transformatio.A2412.011

Kata Kunci:

Golongane Wong Kristen Kang Mardika, Kyai Sadrach, Misi Integral, Relevansi

Abstrak

Allah menghadirkan gereja di tengah dunia yang berdosa dan menderita agar gereja memproklamasikan dan mendemonstrasikan Injil sehingga semakin banyak orang mencicipi dan menikmati hidup damai sejahtera yang sejati.  Kyai Sadrach dan komunitasnya yang disebut Golongane Wong Kristen Kang Mardika merupakan gereja yang Allah hadirkan di tanah Jawa yang mempro-klamasikan dan mendemonstrasikan Injil sehingga banyak orang Jawa mengalami dampaknya secara nyata.  Artikel ini ingin menggali pelayanan misi integral yang mereka kerjakan dan menarik relevan-sinya bagi gereja masa kini.  Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif, dengan teknik pengumpulan data studi pustaka secara komprehensif, menganalisa data, serta menyajikannya sesuai dengan topik dan tujuan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kyai Sadrach dan komu-nitasnya mengerjakan misi integral: penginjilan, misi pendidikan, misi pemuridan, misi sosial, misi ekonomi, misi kesehatan, misi ekologi, dan misi budaya; yang berdampak besar bagi pertumbuhan gereja Jawa.  Oleh sebab itu, gereja masa kini harus menjadi gereja yang missioner, kontekstual, dan mardika sehingga kehadiran gereja untuk mendatangkan shalom Kerajaan Allah bagi dunia sungguh-sungguh dirasakan oleh banyak orang.

Referensi

Adi, Raden Bima. Wedha Utama: A Framework for GKJ to Formulate Principal Theaching in the Context of Java (Undergraduate desertation, Vrije Universiteit Amsterdam, 2015), 72-73; diambil dari https://www.researchgate.net/publication/344654605_Wedha_Utama_A_Framework_for_GKJ_to_Formulate_Principal_Teachings_in_the_Context_of_Java; Internet; diakses 8 Januari 2021.

Cipta, Samudra Eka. “Membangun Komunitas Kristen Kang Mardika: Kyai Sadrach dalam Sejarah Kekristenan di Jawa (1869-1923).” JTCES 13/2(2020): 65-72.

Guillot, Claude. Kiai Sadrach: Riwayat Kristenisasi di Jawa. Jakarta: PT. Grafiti Pers, 1985.

Koentjaraningrat. Kebudayaan Jawa. Jakarta: Balai Pustaka, 1994.

Magnis-Suseno, Franz. Etika Jawa. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, 2001.

Noorsena, Bambang. Komunitas Sadrach dan Akar Kontekstualnya: Suatu Ekspresi Kekristenan Jawa pada Abad XIX. Jakarta: Gunung Mulia, 2001.

_________________. Menyongsong Sang Ratu Adil: Perjumpaan Iman Kristen dan Kejawen. Yogyakarta: Andi, 2007.

Padila, C. René. Holistic Mission (Occasional Paper No. 33, Lausanne Committee for World Evangelization, 2004); diambil dari https://www.lausanne.org/wp-content/uploads/2007/ 06/LOP33_IG4.pdf; Internet; diakses 20 Maret 2021.

Partonadi, Soetarman Soedirman. Komunitas Sadrach dan Akar Kontekstualnya: Suatu Kekristenan Jawa pada Abad XIX. Jakarta: BPK GunungMulia, 2001.

Ruck, John et.al. Jemaat Misioner. Jakarta: Yayasan Komunikasi Bina Kasih, 2011.

Sherman, Amy L. Kingdom Calling. Jakarta: Literatur Perkantas, 2013.

Singgih, Emanuel Gerrit. Berteologi dalam Konteks. Yogyakarta, Kanisius, 2000.

Stott, John. Isu-Isu Global Menantang Kepemimpinan Kristiani. Jakarta: Yayasan Komunikasi Bina Kasih, 2005.

Sumanto, I. Kyai Sadrach: Seorang Pencari Kebenaran. Jakarta: BPK Gunung Mulia, 1974.

Wright, Christopher J. H. Misi Umat Allah. Jakarta: Literatur Perkantas, 2013

Unduhan

Diterbitkan

2024-06-20

Cara Mengutip

Golongane Wong Kristen Kang Mardika: Misi Integral Kyai Sadrach dan Relevansinya Bagi Gereja Masa Kini. (2024). TRANSFORMATIO: Jurnal Teologi, Pendidikan, Dan Misi Integral , 1(02), 208-220. https://doi.org/10.61719/Transformatio.A2412.011